Minggu, 28 Oktober 2012

KENYAMANAN BERKENDARA

1. Deskripsi
Banyak faktor yang menyebabkan kenyamanan berkendara, diantaranya tingkat kesenyapan. Semakin tingggi tingkat kesenyapan ruang kabin, berarti semakin minimal suara bising yang masuk ke dalam mobil.
Hampir semua mobil memiliki sistem peredaman tetapi kurang maksimal. Semua kebisingan akan menimbulkan masalah tetapi dapat diatasi dengan cara menambahkan lembaran-lembaran peredam yang dibuat khusus di ruang kabin sehingga tingkat kebisingan berkurang.
       2.  Jenis-jenis noise pada kendaraan
a.       ENGINE NOISE:
·         Gabungan suara mesin, yaitu dudukan mesin dan suara knalpot yang terdengar di dalam kabin mobil.
·         Karakteristik engine noise, yaitu konstan selama mesin mobil menyala.
·         Berada pada frekuensi rendah
·         Level suaranya berubah ubah sesuai dengan kecepatan radius putaran mesin.
b.      ROAD NOISE
·         Noise yang terjadi akibat gesekan ban mobil dengan aspal mobil.
·         Noise konstan apabila mobil melaju dan hilang apabila mobil berhenti.
·         Berada pada frekuensi rendah
·         Level suaranya berubah sesuai kecepatan mobil.
c.       WIND NOISE
·         Noise yang terdengar akibat gesekan udara dengan bodi dan kaca mobil.
·         Karakteristik wind noise, yaitu konstan selama mesin mobil menyala.
·         Berada pada frekuensi tinggi
·         Level suaranya berubah ubah sesuai dengan kecepatan kendaraan.
d.      TRAFFIC NOISE:
·         Noise yang disebabkan oleh lalu lalangnya kendaraan di jalan.
·         Gabungan engine noise, road noise, suara klakson, suara knalpot, dll.
·         Berada pada semua level frekuensi.
·         Level suaranya berubah ubah sesuai dengan interval kejadian yang tidak konstan.
e.      ENVIROMENTAL NOISE:
·         Noise yang disebabkan oleh kejadian alam dan kegiatan manusia di sekitar jalan raya.
·         Akibat kejadian alam, misalnya suara angin dan suara hujan.
·         Akibat kejadian manusia, misalnya kegiatan perdagangan.
f.        INTERIOR NOISE:
·         Noise yang disebabkan suara dari dalam kabin mobil
       3.       PEMASANGAN PEREDAM HARUS DI TITIK YANG DIBUTUHKAN MOBIL
a. Pintu (Door Trim)
b. Dinding pembatas mesin dan kabin (firewall)
c. Bagian dalam spakbor (ruang roda)
d. Kap mesin (engine hood)
e. Lantai kabin (floor)
f. Atap (plafon)

KI13770/ UNP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar